Breaking News

Cara Membersihkan Serbuk Logam Pada Mesin Bubut


Bagaimanakah Caranya membersihkan serbuk logam bekas bubutan pada mesin bubut di Pabrik Industri ?

Apa Itu Serbuk Logam di Mesin Bubut ?

Serbuk logam merupakan salah satu serbuk hasil serutan mata pahat pada mesin bubut hasil dari proses membubut benda kerja atau material yang berbahan dari logam.

Serbuk logam yang di hasilkan dari proses membubut tersebut tentunya bermacam - macam tergantung dari jenis material logam yang di gunakan pada proses pembubutan.

Serbuk logam yang di hasilkan merupakan sisa dari proses pembubutan dari material yang berbahan logam untuk membuat sebuah benda kerja atau komponen tertentu.

Jadi bisa di katakan bahwa serbuk logam tersebut merupakan sisa serutan atau potongan dari proses mata pahat pada mesin bubut yang nantinya akan di buang menjadi limbah jenis logam.

Baca Juga Tugas Operator Mesin Bubut di Pabrik Industri.

Macam - Macam Serbuk Hasil Bubutan.

Pada saat operator mesin bubut melakukan pembubutan material pada benda kerja atau pembuatan part komponen mesin, tentunya akan terdapat serbuk atau sisa hasil pembubutan dari material itu sendiri.

Berikut macam - macam serbuk dari hasil pembubutan material di mesin bubut adalah sebagai berikut :
  • Serbuk dari material besi.
  • Serbuk dari material tembaga atau bronze.
  • Serbuk dari material teplon.
  • Serbul dari material hancuran.
  • Dan lain sebagainya.

Cara Membersihkan Serbuk Hasil Bubutan.

Adapun cara membersihkan serbuk dari hasil bubutan pada mesin bubut adalah sebagai berikut :

1) Dengan Cara Menggunakan Spray Angin.

Membersihkan serbuk hasil bubutan dari mesin bubut dengan menggunakan spray angin yang bertekanan adalah salah satu cara yang banyak di gunakan oleh para Operator mesin bubut.

Selain lebih cepat bersih serbuk yang di area mesin, spray angin adalah cara yang cukup tepat untuk membersihkan di sela - sela yang memang tak bisa di jangkau oleh operator mesin bubut  untuk di bersihkan.

Posisi spray angin yang bertekanan ini biasanya di pasang di samping atau di area yang berdekatan dengan mesin bubut, sehingga operator lebih mudah untuk menggunakannnya.

Adapun cara menggunakan spray angin bertekanan pada saat membersihkan serbuk hasil bubutan tersebut adalah dengan cara sebagai berikut ;
  • Cukup buka kran angin bertekanan yang sudah di sediakan.
  • Kemudian arahkan spray ke arah serbuk hasil bubutan yang akan di bersihkan.
  • Pastikan semburan spray angin tersebut tidak mengarah ke orang lain agar tidak melukai orang tersebut.
  • Bersihkan serbuk - serbuk hasil bubutan yang berada disela - sela mesin bubut.

2) Dengan Cara Menggunakan Kuas.

Menggunakan kuas untuk membersihkan serbuk hasil bubutan pada mesin bubut memang terkadang juga di gunakan oleh para operator Mesin bubut.

Namun membersihkan serbuk hasil bubutan dengan menggunakan kuas tidak bisa secepat dan semaksimal menggunakan spray angin bertekanan.

Membersihkan serbuk hasil bubutan dengan menggunakan kuas ini biasanya hanya pada posisi tertentu saja dan di area yang bisa di jangkau oleh operator saja.

3) Dengan Cara Menggunakan Sapu.

Membersihkan serbuk hasil bubutan pada mesin bubut dengan menggunakan sapu juga sering di gunakan oleh operator mesin bubut.

Namun sapu ini cenderung di gunakan untuk membersihkan serbuk hasil bubutan yang memang sudah berada di lantai area kerja.

Jadi untuk membersihkan serbuk yang menempel di mesin bubut biasanya menggunakan spray angin yang bertekanan dan kemudian untuk serbuk yang sudah di lantai area kerja kemudain di bersihkan dengan menggunakan Sapu.

Demikian sedikit ulasan tentang cara Membersihkan Serbuk Logam pada Mesin Bubut.






No comments