Breaking News

3 CARA MELEPAS BEARING UNIT DI PABRIK INDUSTRI


Bagaimanakah cara melepas bearing unit dari shaft roll atau dari dudukan bearing unit lainnya ?

Bearing unit merupakan salah satu komponen pada mesin produksi yang sering di jumpai dan banyak di gunakan pada benda kerja yang berputar dan bergerak, karena pada dasarnya bearing di gunakan sebagai tumpuan dari benda kerja yang berputar atau bergerak.

Berikut contoh kegunaan bearing unit yang di aplikasikan pada benda  kerja adalah sebagai berikut ;
  • Sebagai tumpuan shaft pulley penggerak V - Belt drive conveyor.
  • Sebagai tumpuan shaft sprocket tension chain penggerak.
  • Sebagai tumpuan shaft roll  conveyor penghubung yang berputar.
  • Sebagai tumpuan shaft roda yang berputar.
  • Dan lain sebagainya.

Sedangkan cara melepas Bearing Unit dari shaft yang baik dan benar adalah sebagai berikut :

1) Dengan menggunakan Alat Bantu Treker Bearing.

Melepas Bearing Unit yang sekiranya ukuran bearing unitnya memungkinkan, maka cara yang aman adalah melepas dengan menggunakan alat bantu berupa treker.

Treker bearing merupakan alat bantu untuk mengeluarkan semua jenis bearing unit atau juga bisa di gunakan untuk melepas Pillow Block unit dari shaft dudukan.

Ada beberapa model treker yang biasa di gunakan untuk melepas bearing unit yaitu treker dengan double kaki dan treker dengan tiga kaki. Sedangkan bentuk dan ukuran besar kecilnya treker bervariasi tergantung kebutuhan.

Sedangkan bagian - bagian dari treker Bearing tersebut adalah sebagai berikut :
  • Kaki treker yang berfungsi sebagai alat pencekam casing bearing unit sebagai daya untuk menarik bearing unit pada saat melepas bearing.
  • Shaft ulir treker yang berfungsi sebagai pendorong ke shaft benda kerja yang menggunakan bearing tersebut sebagai penahan atau tumpuan treker bearing. Pada ujung shaft ulir tersebut di lengkapi dengan kepala hexagonal yang berfungsi sebagai media kunci untuk mengencangkan dan mengendorkan treker bearing.
  • Nut Ulir pada kaki treker yang berfungsi sebagai tumpuan kaki treker pada saat menarik bearing unit.

Adapun cara melepas bearing unit menggunakan alat bantu trekker bearing adalah sebagai berikut ;
  • Pastikan bahwa kondisi baut tanam atau baut lock pada bearing unit sudah di kendorkan atau juga bisa di lepas.
  • Pastikan shaft di luar bearing unit bersih atau tidak berkarat agar jalan keluarnya bearing unit bisa smooth dan mudah. Jika kondisi shaft berkarat maka segera bersihkan permukaan dengan amplas atau kikir.
  • Lumasilah permukaan shaft yang akan di lalui bearing unit keluar.
  • Kemudian setting Trekker dengan posisi shaft ulir trekker bertumpu pada ujung shaft dudukan bearing unit dan kaki trekker mengikat pada bidang bagian belakang bearing unit.
  • Pastikan posisi trekker unit lurus simetris dengan pusat bearing unit.
  • Kemudian kencangkan kepala shaft ulir trekker dengan di putar searah jarum jam dengan menggunakan kunci yang sudah di siapkan seperti kunci pas ring atau juga bisa menggunakan kunci inggris sampai bearing unit bergerak geser.
  • Jika kondisi bearing unit sangat berat untuk bergeser pada saat di trekker, maka berilah pelumas pada ruang bearing unit dengan menggunakan WD atau pelumas lainnya.
  • Jika kondisi bearing unit masih berat untuk bergeser juga, maka berilah sedikit getaran pada shaft trekker dengan menggunakan palu palstik atau palu besi.
Pada dasarnya Trekker ini bisa di gunakan untuk melepas semua ukuran bearing unit, yang pastinya besarnya ukuran trekker harus menyesuaikan dengan besarnya ukuran bearing unit yang akan di lepas. Namun hal tersebut juga tergantung kepada posisi atau area kerja pelepasan bearing unit tersebut.

2) Melepas Bearing Menggunakan Gas Cutting.

Melepas Bearing Unit dengan menggunakan gas cutting biasanya di gunakan untuk melepas bearing unit yang posisinya tidak ada space untuk menggunakan trekker atau juga bisa di karenakan kondisi bearing unit yang sudah benar - benar tidak bisa di keluarkan dengan alat bantu trekker.

Sedangkan cara melepas bearing unit dengan menggunakan gas cutting adalah sebagai berikut ;
  • Pastikan area kerja pemotongan bearing unit tidak ada bahan yang mudah terbakar, jika ada maka segera isolasi atau singkirkan bahan mudah terbakar tersebut.
  • Pastikan alat pemadam api di siapkan di area kerja dengan lengkap seperti APAR, kain anti api, air di dalam ember dan sprayer water.
  • Pastikan pekerja yang mengeksekusi pemotongan bearing unit memakai Alat Pelindung Diri yang lengkap seperti Helmet safety, Face Shield, Sarung Tangan Kulit, dan Sepatu Safety.
  • Kemudian siapkan gas cutting untuk melakukan pemotongan bearing unit.
  • Setelah semua sudah siap, maka langkah selanjutnya adalah potonglah casing bearing unit dengan 2 atau 3 titik agar casing bearing bisa terbelah dengan sempurna, kemudian jika sudah terpotong maka semprotlah potongan casing bearing unit tersebut dengan spray water agar kondisi potongan casing bearing dingin.
  • Setelah casing bearing unit sudah terpotong, kemudian selanjutnya adalah potonglah bagian shaft bearing unit dengan 2 atau 3 titik posisi juga agar lebih mudah pada saat mengeluarkan shaft bearing unit tersebut setelah terpotong.
  • Setelah shaft bearing unit terpotong, maka kemudian semprotlah shaft bearing tersebut dengan menggunakan spray water sebagai pendinginan lalu keluarkan potongan tersebut yang masih menempel di shaft benda kerja dengan menggunakan palu.
  • Setelah pekerjaan selesai, maka kemudian bersihkan area kerja sampai benar - benar bersih.

3) Melepas Bearing Unit Menggunakan Gerinda Tangan.

Pada dasarnya melepas Bearing unit menggunakan Mesin Gerinda Tangan adalah sama dengan menggunakan Alat Gas Cutting, karena sama - sama bertujuan untuk memotong body bearing unit.

Hanya saja melepas bearing unit menggunakan mesin gerinda tangan merupakan salah satu  cara yang lebih aman dari pada menggunakan Alat Gas Cutting, karena effect percikan apinya lebih bahaya menggunakan gas cutting.


Adapun cara melepas bearing unit dengan menggunakan Mesin Gerinda Tangan adalah sebagai berikut :
  • Pastikan area kerja pemotongan bearing unit tidak ada bahan yang mudah terbakar, jika ada maka segera isolasi atau singkirkan bahan mudah terbakar tersebut.
  • Pastikan alat pemadam api di siapkan di area kerja dengan lengkap seperti APAR, kain anti api, air di dalam ember dan sprayer water.
  • Pastikan pekerja yang mengeksekusi pemotongan bearing unit memakai Alat Pelindung Diri yang lengkap seperti Helmet safety, Face Shield, Sarung Tangan Kulit, dan Sepatu Safety.
  • Kemudian siapkan mesin gerinda tangan yang menggunakan mata gerinda potong.
  • Setelah semua sudah siap, maka langkah selanjutnya adalah potonglah casing bearing unit dengan 2 atau 3 titik agar casing bearing bisa terbelah dengan sempurna, kemudian jika sudah terpotong maka semprotlah potongan casing bearing unit tersebut dengan spray water agar kondisi potongan casing bearing dingin.
  • Setelah casing bearing unit sudah terpotong, kemudian selanjutnya adalah potonglah bagian shaft bearing unit dengan 2 atau 3 titik posisi juga agar lebih mudah pada saat mengeluarkan shaft bearing unit tersebut setelah terpotong.
  • Pada saat memotong shaft bearing unit pastikan lebih berhati - hati karena bisa memotong permukaan shaft benda kerja.
  • Setelah shaft bearing unit terpotong, maka kemudian semprotlah shaft bearing tersebut dengan menggunakan spray water sebagai pendinginan lalu keluarkan potongan tersebut yang masih menempel di shaft benda kerja dengan menggunakan palu.
  • Setelah pekerjaan selesai, maka kemudian bersihkan area kerja sampai benar - benar bersih.
Demikan sedikit ulasan tentang 3 Cara Melepas Bearing Unit di Pabrik Industri.


1 comment:

  1. Apabila Anda mempunyai kesulitan dalam pemakaian / penggunaan chemical , atau yang berhubungan dengan chemical,oli industri, jangan sungkan untuk menghubungi, kami akan memberikan solusi Chemical yang tepat kepada Anda,mengenai masalah yang berhubungan dengan chemical.pengurangan biaya yang dijalankan
    Harga
    Terjangkau
    Cost saving
    Solusi
    Penawaran spesial


    Salam,
    (Tommy.k)
    WA:081310849918
    Email: Tommy.transcal@gmail.com
    Management
    OUR SERVICE
    Coagulan
    Flokulan
    Boiler Chemical Cleaning
    Cooling tower Chemical Cleaning
    Chiller Chemical Cleaning
    AHU, Condensor Chemical Cleaning
    Chemical Maintenance
    Waste Water Treatment Plant Industrial & Domestic (WTP/WWTP/STP)
    Degreaser & Floor Cleaner Plant
    Oli industri
    Rust remover
    Coal & feul oil additive
    Cleaning Chemical
    Lubricant
    Other Chemical
    RO Chemical
    Hand sanitizer
    Evaporator
    Oli Grease
    Karung
    Synthetic PAO.. GENLUBRIC VG 68 C-PAO
    Zinc oxide
    Thinner
    Macam 2 lem

    ReplyDelete