Breaking News

APAKAH ITU YANG DI MAKSUD DENGAN 5S DI PABRIK INDUSTRI


Apakah itu yang di maksud dengan 5S di pabrik industri..?

Sebuah pabrik industri mempunyai kondisi yang bermacam - macam tergantung kepentingan dari proses produksi masing -masing. Tetapi dapat di pastikan bahwa sebuah pabrik industri mempunyai sarana dan prasarana untuk mendukung berlangsungnya proses produksi tersebut, dengan kata lain bahwa pabrik industri tersebut pasti mempunyai barang - barang atau berbagai bentuk benda yang tersimpan di dalampabrik tersebut.

Dengan adanya banyak macam benda atau alat sebagai sarana dan prasarana untuk menunjang berjalanya proses produksi tersebut di dalam pabrik industri maka di perlukan adanya pemahaman tentang Management 5S.

Yang di maksud dengan 5S di dalam pabrik industri adalah Singkatan dari Seiri, Seiton, Seisou, Seiketsu Dan Shitsuke.

Adapun maksud tentang 5S di area pabrik industri secara keseluruhan adalah Suatu aktifitas  kegiatan dari para pekerja atau karyawan di dalam pabrik industri tersebut untuk memperlakukan atau memanagement atau mengontrol kondisi lingkungan di dalam pabrik industri tersebut sesuai kebutuhan baik secara kondisi area, qualitas dan quantitas barang.

Setiap pabrik industri pasti mempunnyai yang namanya tempat khusus untuk penyimpanan barang - barang atau benda - benda penting yang di gunakan untuk kepentingan mobilisasi di pabrik tersebut.
Di dalam penanganan benda - benda tersebut di butuhkan yang namanya management penataan, supaya barang - barang tersebut tidak menimbulkan masalah baru bagi pabrik tersebut.

Masalah - masalah baru yang di sebabkan karena management penataan barang - barang yang tidak bagus antara lain adalah sebagai berikut :

  • Adanya kecelakaan kerja yang menimpa pekerja akibat kejatuhan barang - barang pabrik yang dalam kondisi tidak rapih.
  • Adanya kecelakaan kerja yang menimpa pekerja akibat terjepit dan tersandung barang - barang pabrik yang dalam kondisi berantakan.
  • Susahnya pekerja di dalam mencari barang - barang keperluannya di dalam tumpukan barang yang tidak tertata.
  • Rusaknya barang - barang pabrik karena terluka di dalam tempat penyimpanan barang - barang tersebut.
  • Hilangnya barang - barang penting di dalam tempat peyimpanan karena tidak terkontrol kondisi jumlah dan macam barangnya.
  • Tidak terdeteksinya kondisi barang yang kecil yang tertumpuk oleh barang - barang yang lebih besar.
  • Tidak terciptanya pemandangan yang sehat di lingkungann pabrik indsutri.
  • Menciptakan potensi bahaya yang variasi bagi setiap pekerja di sekitarnya.

Adapun rincian dan arti dari 5S di dalam pabrik industri tersebut adalah sebagai berikut :

1) SEIRI.

Arti SEIRI adalah Ringkas

Adapun maksud secara umum dari seiri atau ringkas ini adalah melakukan peringkasan atau pemilahan pada suatu kumpulan benda atau barang di dalam tempat penyimpanan barang tersebut.

Contoh bentuk meringkas barang atau benda dari sistem kerja Seiri ini adalah Sebagai Berikut :

  • Lakukan pemilahan antara barang atau benda yang di pakai dengan yang tidak di pakai.
  • Lakukan pemilahan barang atau benda antara yang rusak dengan yang tidak rusak.
  • Lakukan pemilahan barang atau benda yang sejenis untuk di kelompokkan menjadi satu.
  • Barang atau benda yang sekiranya tidak di pakai singkirkan atau buang.

2) SEITON


Arti dari SEITON adalah Rapih.

Adapun maksud secara umum dari pengertian Seiton atau rapih ini adalah melakukan perapihan atau penataan yang rapih terhadap barang - barang atau benda - benda di tempat penyimpanan barang atau benda tersebut.

Contoh bentuk melakukan penataan yang rapih terhadap barang atau benda dari sistem kerja seiton ini adalah sebagai berikut :

  • Melakukan penyusunan barang atau benda secara urut atau rapih sehingga berurutan dari barang atau benda yang ukurannya besar dan kecil terlihat beda.
  • Melakukan penyusunan barang atau benda secara urut dan teratur untuk barang sejenis dari ukuran panjang dan pendek.
  • Pemberian nama identitas pada setiap barang atau benda sehingga kita bisa mengerti spec barang atau benda tersebut.
  • Melakukan penyusunan barang atau benda sejenis secara urut dan teratur dari ukuran tinggi dan rendah.

3) SEISOU.

Arti dari SEISOU adalah Resik.

Adapun maksud secara umum dari pengertian seisou atau resik ini adalah melakukan pembersihan di area tempat penyimpanan barang atau benda.

Adapun contoh bentuk melakukan tindakan pembersihan terhadap barang atau benda dan area sekitar di tempat penyimpanan barang atau benda tersebut adalah sebagai berikut :

  • Membersihkan barang atau benda beserta area sekitar tempat barang atau benda tersebut di simpan dari kotoran, sampah, maupun debu.
  • Menjaga kebersihan terhadap barang atau benda beserta area tempat barang atau benda tersebut di simpan.
  • Membersihkan area mesin.
  • Membersihkan area kerja.

4) SEIKETSU.

Arti dari SEIKETSU Adalah Rawat.

Adapun maksud secara umum dari pengertian seiketsu atau rawat ini adalah Melakukan perawatan terhadap barang atau benda beserta area tempat penyimpanan barang atau benda tersebut.

Sedangkan contoh bentuk melakukan tindakan perawatan terhadap barang atau benda beserta area tempat penyimpanan barang atau benda tersebut adalah sebagai berikut :
  • Merawat kondisi barang atau benda dan area tempat penyimpanan barang atau benda tersebut secara periodik atau check berkala.
  • Melakukan pengecheckan terhadap kondisi barang atau benda serta area tempat penyimpanan barang atau benda secara kontinue.
  • Merawat kondisi area tempat penyimpanan barang atau benda dengan cara pada saat menyimpan barang sesuai prosedur yang teratur seperti jenis barang, ukuran barang di tempatkan di posisi yang sesuai dengan spesifikasi barang atau benda tersebut.

5) SHITSUKE.

Arti dari SHITSUKE adalah Rajin.

Adapun maksud secara umum dari pengertian shitsuke atau rajin ini adalah mempertahankan kondisi barang atau benda beserta area tempat penyimpanan barang atau benda tersebut dengan bersih dan tersusun dengan baik dengan membiasakan sistem 4S di atas pada diri kita selaku pekerja.

Sedangkan contoh bentuk melakukan tindakan mempertahankan kondisi terhadap barang atau benda beserta area sekitarnya adalah sebagai berikut :
  • Melakukan rutinitas pekerjaan sesuai rule yang sudah di terapkan di sistem 4 S yaitu Seiri atau ringkas, seiton atau rapih, seisou atau resik, seiketsu atau rawat.
  • Selalu menjaga dan konsisten terhadap 4S tersebut di atas.
  • Sosialisasi ke seuruh pekerja untuk menerapkan sistem 4S.

Pada dasarnya menerapkan sistem 5S ini tidak hanya pada cara mengelola penyimpanan barang atau benda di area tempat penyimpanan barang atau benda itu saja, Namun semua faktor atau akifitas sehari - hari harus kita terapkan cara 5S tersebut.

Adapun menerapkan sistem 5S tersebut di lakukan pada aktifitas kerja seperti sebagai berikut :
  • Sistem penyimpanan arsip atau dokumen.
  • Pada area kerja kita melakuan aktifitas sehari - hari.
  • Pada area mesin produksi.
  • Sistem pada penyimpanan spare part mesin produksi.
  • Pengelolaan di area meja kerja kita.
  • Sistem pada penyimpanan buku - buku file dan katalog.
  • Sistem penyimpanan tool kit atau alat bantu kerja kita pada lemari atau trolley tool.
  • Sistem pada penyimpanan material atau bahan baku untuk proses produksi.
  • Sistem pengelolaan penempatan sampah dan limbah produksi pabrik.
  • Sistem pengelolaan untuk barang - barang kerja di meja work shop.
  • Dan lain sebagainya.
Sasaran atau tujuan dari melakukan 5S adalah sebagai berikut :
  • Menciptakan rasa aman, nyaman dan menyenangkan di area kerja kita, Sehingga pekerja terhindar dari adanya kecelakaan kerja karena adanya potensi bahaya pada saat bekerja bisa di minimalisir sebelumnya.
  • Menghindarkan adanya kerusakan terhadap barang atau aset perusahaan.
  • Menciptakan keselamatan dan kesehatan pekerja.
  • Meningkatkan attitude pekerja.
  • Meningkatkan keuntungan bagi perusahaan.
Pada dasarnya mengerjakan 5S tidak membutuhkan waktu khusus untuk kita luangkan karena aktifitas 5S sudah termasuk di dalam aktifitas pekerjaan kita sehari - hari.
Sehingga apabila pada saat kita bekerja melakukan aktifitas pasti ada langkah - langkah yang kita kerjakan di setipa stepnya..

Di step - step tersebutlah seharusnya kita masukkan step - step pula di dalam sistem 5S, Karena pada saat bekerja pasti kita juga menghendaki hal yang Ringkas, Rapih, Resik, Rawat dan Rajin.

Demikianlah sedikit ulasan tentang Apakah itu yang di maksud dengan 5S di pabrik industri,semoga bermanfaat dan berguna. 

2 comments: