Breaking News

Jasa Konstruksi Baja Ringan, Bisnis Murah dan Mudah

 


1) Jasa Pemasangan Atap Rumah Baja Ringan dengan Genteng Metal.


Jasa Pasang Atap Baja Ringan dengan Genteng Metal maksudnya adalah bahwa menyediakan Jasa Untuk Pemasangan Atap Rumah dengan Rangka Baja Ringan dan di Pasang Genteng Model Metal.


Genteng Metal berbentuk genteng yang terbuat dari logam yang di cetak sedemikian rupa dan pada permukaan genteng metal tersebut di lapisi arsiran pasir yang kemudian di cat dengan warna yang varian seperti warna merah, warna hijau dan  warna coklat tua.

Kelebihan menggunakan Atap dengan Rangka Baja Ringan adalah sebagai berikut :
  • Rangka Atap Baja Ringan lebih awet.
  • Rangka Atap Baja Ringan tahan terhadap rayap.
  • Rangka Atap Baja Ringan mempunyai beban yang ringan.
  • Rangka Atap Baja Ringan Lebih Ekonomis.
  • Rangka Atap Baja Ringan Lebih cepat proses pemasangannya sehingga lebih hemat waktu pemasangan.
Untuk Biaya Jasa Pemasangan Atap Rumah dengan Rangka Baja Ringan Genteng Metal adalah seharga Rp 190.000,- / Meter dengan Rincian sebagai Berikut :
  • Material Baja Ringan 
  • Material Atap Genteng Metal
  • Jasa Pemasangan

2) Jasa Pemasangan Kanopi.


Kanopi Merupakan salah satu kebutuhan penting di sebuah rumah yang berfungsi sebagai atap untuk melindungi area garasi, Area Halaman Ruman, Area Balkon.

Sedangkan Model Kanopi ada beberapa bentuk antara lain adalah sebagai berikut :

a) Kanopi Dengan Rangka Berbahan Baja Ringan.
  • Kanopi Rangka Baja Ringan dengan Atap Genteng Metal ( Rp 200.000,- / Meter )
  • Kanopi Rangka Baja Ringan dengan Atap Spandek  ( Rp 220.000,- / Meter )
  • Kanopi Rangka Baja Ringan dengan Atap Asbes ( Rp 190.000,- / Meter )
  • Kanopi Rangka Baja Ringan dengan Atap Polykarbonet ( Rp 275.000,- / Meter )
b) Kanopi Dengan Rangka Berbahan Besi Hollo.
  • Kanopi Rangka Besi Hollo dengan Atap Spandek ( Rp 370.000,- / Meter )
  • Kanopi Rangka Besi Hollo dengan Atap Alderon ( Rp 650.000,- / Meter )
  • Kanopi Rangka Besi Hollo dengan Atap Polykarbonet ( Rp 450.000,- / Meter )

Memasang atap baja Ringan di zaman hari ini merupakan salah satu terobosan baru atas hasil perkembagnan teknologi kemajuan di dalam kehidupan.

Adapun alasan masyarakat luas lebih cenderung memilih memasang atap baja ringan adalah sebagai berikut :

  • Atap baja ringan merupakan bahan yang anti terhadap rayap sehingga atap baja ringan tidak akan mengalami rapuh atau keropos termakan rayap maupun hewan pengerat lainnya.
  • Atap baja ringan merupakan bahan material yang terbuat dari logam ringan sehingga konstruksi atap baja ringan tidak akan membebani konstruksi bangunan rumah maupun bangunan lainnya.
  • Atap baja ringan terbuat dari logam yang kuat sehingga rangkaian atap baja ringan mampu menopang beban dari susunan genteng maupun atap lainnya termasuk beban pekerja saat di atas atap baja ringan.
  • Proses pemasangan atap baja ringan lebih cepat dan praktis sehingga tidak banyak memerlukan waktu yang banyak untuk merakit konstruksi atap baja ringan tersebut.
  • Dengan lebih cepat di dalam pemasangan Konstruksi atap baja ringan berarti kita akan lebih menghemat biaya pemasangan atau biaya pekerja di dalam bekerja.
  • Peralatan Konstruksi pemasangan atap baja ringan lebih modern dan praktis sehingga pengerjaan pemasangan atap baja ringan akan lebih cepat dan rapih.
  • Konstruksi atap baja ringan bisa di variasi dengan cat warna sehingga bisa menciptakan kreasi baru untuk pemilik bangunan.
  • Pemasangan konstruksi atap baja ringan lebih terkesan rapih dan modern sehingga mampu menciptakan susana pemandangan yang berbeda dengan lainnya.
Untuk proses pemasangan atap baja ringan memerlukan hal - hal seperti berikut :

1) Langkah Pertama adalah Pengukuran Tempat yang akan di pasang Atap Baja Ringan.

Langkah Pengukuran merupakan langkah yang sangat penting untuk menentukan jumlah Luas area atau tempat yang akan di pasang konstruksi atap baja ringan.

Langkah pengukuran harus di lakukan di tempat yang akan di pasang konstruksi atap baja ringan, sehingga hasil ukuran akan lebih tepat dan aktual.

Untuk pengukuran di area yang luas biasanya harus di lakukan minnimal dengan 2 orang sehingga hasil pengukuran akan lebih mudah untuk di lakukan.

Sedangkan untuk pengukuran area yang akan di pasang atap baja ringan adalah memerlukan berapa ukuran Panjang area dan berapa ukuran Lebar area kemudian dari hasil Panjang dan Lebar tersebut akan di kalikan dengan sudut kemiringan.

Hasil total pengukuran tersebut akan menghasilkan total Luas Area yang akan di pasang atap baja ringan dan kemudian dari hasil total Luas tersebut di kalikan dengan harga atap baja Ringan / meter.

Misalkan hasil pengukuran seperti berikut ; 
  • Panjang Area 10 meter.
  • Lebar Area 5 meter.
  • Hasilnya adalah 10 M X 5 M X Sudut Miring = 65 Meter
  • Harga permeter Rp 190.000 sehingga Harga total adalah 65 Meter X Rp 190.000
Sedangkan Alat untuk mengukur lahan atau area yang akan di pasang atap baja ringan adalah hanya memerlukan alat ukur berupa meteran saja beserta alat tulis atau alat hitung untuk mencari hasil total Luas area.

2) Persiapan Pekerjaan Pemasangan Atap Baja Ringan.

Mengerjakan segala sesuatu job pekerjaan pasti membutuhkan yang namanya Persiapan, agar pada saat melakukan pekerjaan utama tidak terjadi kendala atau hal - hal yang tak terduga yang bisa menghambat proses jalannya pekerjaan itu sendiri.

Begitupun di dalam pemasangan Atap Baja Ringan sangat di butuhkan adanya persiapan yang matang agar pada saat memasang atap baja ringa bisa lancar dan cepat sesuai dengan target waktu pekerjaan.

Adapun hal - hal yang perlu di persiapkan pada pekerjaan pemasangan atap baja ringan adalah sebagai berikut ;

a) Persiapan area kerja.

Persiapan Area adalah meliputi seperti hal berikut ini :
  • Pastikan bangunan atau area kerja yang akan di pasang atap baja ringan sudah benar - benar siap untuk di eksekusi di pasang konstruksi atap baja ringan.
  • Pastikan area yang akan di pasang atap baja ringan mempunyai area untuk merakit konstruksi baja ringan atau proses pekerjaan atap baja ringan.
  • Singkirkan atau sisihkan barang - barang di sekitar area kerja yang sekiranya bisa mengganggu proses pekerjaan pemasangan atap baja ringan.
  • Siapkan area khusus untuk area perakitan konstruksi atap baja ringan sebelum konstruksi di pasang di atap bangunan.

b) Persiapan Bahan atau Material Atap Baja Ringan.

Persiapan Bahan atau Material Atap Baja Ringan meliputi :
  • Persiapkan segala material atau bahan yang akan di butuhkan pada saat perakitan atau pemasangan atap baja ringan sesuai jumlah yang di butuhkan sesuai ukuran Luas Bangunan yang akan di pasang atap baja ringan.
  • Bahan atau material atap baja ringan yang perlu di persiapkan adalah seperti Genteng Metal, Hollo Baja Ringan, Sekrup atau Baut baja Ringan, Angkor Bolt, Talang Buangan Air, Paku secukupnya.
  • Simpan material atau bahan baja ringan Unit yang sudah di siapkan pada tempat area bangunan yang akan di pasang baja ringan yang sekiranya tidak mengganggu aktifitas umum.

c) Persiapan Peralatan Pemasangan Atap Baja Ringan.

Persiapan Peralatan yang perlu di persiapkan antara lain adalah sebagai berikut :
  • Persiapkan peralatan yang di butuhkan untuk melakukan perakitan dan pemasangan atap baja ringan unit seperti peralatan Pemotong baja ringan atau Gunting Baja, Bor tangan, Mesin Gerinda tangan, Palu, Mesin Keling, Penggaris Siku, Meteran, Spidol atau alat tulis, Benang water pas.

3) Perakitan atau Proses Merakit Segi Tiga Atap Baja Ringan.

Merakit Konstruksi Atap Baja Ringan merupakan langkah yang harus di lakukan sebelum melakukan pemasangan atap baja ringan pada posisi atap bangunan.

Merakit konstruksi di sini maksudnya adalah melakukan perakitan dari tulang konstruksi atap baja ringan yang di lakukan dengan cara membuat konstruksi segi tiga kuda - kuda yang akan di gunakan sebagai tulang utama pada rangkaian konstruksi atap baja ringan di atas bangunan.

Membuat tulang segi tiga ini di lakukan di area atau di lahan terbuka agar mampu mennampung dari jumlah segi tiga yang akan di buat berdasar kebutuhan Luas bangunan.

Adapun cara membuat segi tiga kuda - kuda tersebut adalah sebagai berikut ;
  • Buatlah titik centre puncak segi tiga dengan ukuran setengah dari lebar dari bidang bangunan, Misalkan ukuran lebar bangunan 6 meter berarti centre ujung puncak dari segi tiga adalah sekitar 3 meter.
  • Kemudian buatlah lebar landasan segi tiga sesuai lebar bangunan yaitu 6 meter. 
  • Selanjutnya buatlah panjang sisi segi tiga dengan di tambahi ukuran panjang topi sekitar 1 meter atau sesuai kebutuhan di area bangunan.
  • Setelah menemukan dasar segi tiga sesuai ukuran bangunan tersebut, kemudian perkuat rangkaian baja ringan tersebut dengan di pasang tulang kunci pada segi tiga tersebut.
Buatlah sejumlah rangkaian segi tiga sesuai kebutuhan berdasar luas bangunan, biasanya memasang segi tiga berjarak 1 meter sampai dengan 1,2 meter antara segi tiga yang satu dengan segi tiga yang lainnya.

Misalkan ukuran panjang bangunan 10 meter, maka bangunan tersebut membutuhkan konstruksi segi tiga sekitar sebanyak 8 s/d 9 buah segi tiga tulang baja ringan.

4) Memasang Segi Tiga Rangka pada Atap Bangunan.

Setelah membuat Konstruksi Segi tiga baja ringan yang akan di gunakan sebagai Tulang rangka bangunan, maka langkah selanjutnya adalah memasang Rangkaian konstruksi segi tiga tersebut di atap bangunan.

Adapun cara memasang rangkaian segi tiga ke atas atap bangunan adalah sebagai berikut :
  • Naikkan rangkaian segi tiga tersebut satu persatu ke atap bangunan dengan hati - hati dan waspada agar tidak terjadi potensi bahaya yang bisa membahayakan pekerja.
  • Kemudian setting konstruksi segi tiga tersebut satu persatu dengan urutan dari paling pinggir.
  • Gunakan water pas sebagai alat untuk menentukan tegak lurusnya posisi segi tiga pada dasar bangunan agar tidak terjadi pemasangan yang miring.
  • Setelah menemukan posisi segi tiga yang benar - benar tegak lurus, kemudian pasanglah angkor bolt dengan menggunakan mesin bor tangan pada body segi tiga dengan body bangunan agar tidak goyang.
  • Pasanglah di beberapa titik posisi untuk memasang angkor bolt sehingga posisi segi tiga benar - benar kuat dan kokoh.
  • Kemudian pasanglah semua rangkaian segi tiga yang lain dengan cara yang sama dan dengan jarak antar segi tiga sekitar 1 meter s/d 1,2 meter agar tulang rangkaian atap baja ringan lebih kokoh dan kuat.

5) Pemasangan Reng Atap Baja Ringan.

Reng atap baja ringan atau tulang baja yang di gunakan sebagai dudukan genteng metal maupun genteng lainnya sebagai penutup atap bangunan mempunyai ukuran dimensi yang lebih kecil dari ukuran batang baja ringan yang di gunakan sebagai tulang segi tiga.

Baja ringan reng mempunyai bentuk seperti huruf V atau berbentuk seperti segi tiga sehingga reng baja ringan mampu menopang genteng metal atau atap dari bangunan tersebut.

Adapun cara memasang Reng baja ringan adalah sebagai berikut :
  • Pasanglah batang reng baja ringan di mulai dari posisi paling atas pada puncak segi tiga.
  • Setelah posisi reng tersebut lurus dan sejajar, kemudian kunci reng tersebut pada batang segi tiga dengan cara di paku dengan sekrup baja ringan menggunakan alat bantu mata obeng plus yang di pasang di mesin bor tangan.
  • Kemudian pasanglah reng baja ringan berikutnya dengan jarak antar reng sesuai kebutuhan yaitu tergantung atap yang akan di gunakan apakah genteng metal atau genteng biasa.
  • Buatlah alat khusus untuk menentukan jarak antar reng sehingga pemasangan reng baja ringan akan lebih cepat selesai.

6) Pemasangan Genteng Metal Baja Ringan.

Setelah semua reng baja ringan di pasang pada konstruksi segi tiga kuda - kuda, maka langkah berikutnya adalah memasang genteng metal.

Adapun cara memasang atap genteng metal adalah sebagai berikut :
  • Pasanglah genteng metal baja ringan di mulai dari posisi paling atas dari atap tersebut.
  • Kemudian kuncilah genteng metal tersebut dengan paku sekrup genteng metal.
  • Kemudian pasanglah genteng metal berikutnya secara urut sampai selesai ke semua area atap bangunan.
  • Selanjutnya pasanglah Wung atau penutup celah di antar pertemuan antar genteng metal pada posisi paling puncak segi tiga kuda - kuda dan sambungan pada sudut - sudut bidang pada atap bangunan.

7) Pemasangan Buangan Air.

Setelah semua pekerjaan pemasangan genteng metal selesai, maka langkah selanjutnya adalah memasang buangan air pada ujung genteng metal agar buangan air hujan tidak langsung mengenai area tertentu.

Hal - hal yang harus di lakukan pada pemasangan atap baja ringan adalah sebagai berikut :
  • Pastikan pada saat selesai pekerjaan pemasangan atap baja ringan tidak ada komponen yang tertinggal di area kerja seperti paku sekrup yang berpotensi membahayakan orang lain jika paku sekrup tersebut terinjak.
  • Bersihkan area kerja dari semua benda yang tersisa dan tidak terpakai apabila sudah selesai pekerjaan utamanya.
  • Jangan menginjak genteng metal pada saat berada di atap bangunan, karena tebal genteng metal tidak terlalu tebal sehingga bisa bereffect genteng metal akan bengkok atau rusak.
  • Pada saat melakukan perbaikan di atas atap genteng metal, maka bertumpulah pada area yang kuat yaitu pada bagian tulang segi tiga kuda - kuda.
Jasa Konstruksi di bidang jasa pemasangan baja ringan baik dari kebutuhan atap rumah maupun kanopi dan lain sebagainya, merupakan salah satu peluang bisnis yang sangat menjanjikan.

Karena jasa konstruksi di bidang pemasangan baja ringan tersebut sangat banyak di butuhkan oleh masyarakat.

Mengingat hari ini merupakan perkembangan teknologi modern yang tinggi sehingga masyarakat di tuntut untuk mengikuti gaya model rumah yang modern pula.

Dan hal tersebut salah satunya adalah penampilan rumah yang minimalis dan melibatkan peran serta tangan ahli dari para jasa konstruksi baja ringan.

Demikian sedikit ulasan tentang Baja ringan beserta pemasangannya. Jika membutuhkan jasa konstruksi pemasangan atap baja ringan maupun kanopi di area purwakarta, subang dan karawang bisa menghubungi kami di WA 085 217 243 280.









No comments