CARA MELEPAS DAN MEMASANG DUST SEAL CYLINDER
Bagaimanakah caranya Melepas dan Memasang Dust Seal pada Cylinder Angin maupun Cylinder oli di pabrik Industri ?
Dust Seal merupakan salah satu bagian penting di dalam rangkaian Cylinder Angin maupun pada Cylinder Hydrolik atau Cylinder Oli.
Adapun cara Melepas Dust Seal dari rod cover Cylinder tersebut adalah sebagai berikut :
- Pastikan sebelum bekerja, Gunakan alat safety pelindung diri dengan lengkap seperti Helmet, sepatu safety dan sarung tangan.
- Selanjutnya siapkan Cylinder Unit yang akan di bongkar pada area meja kerja.
- Kemudian siapkan tool kerja yang akan di gunakan seperti Kunci Inggris, Kunci Ring, Kunci Sok Unit, Palu Plastik, Obeng Min Kecil.
- Selanjutnya lepas Head Clavis dari Rod Cylinder dengan menggunakan Kunci Inggris.
- Kemudian Lepas baut tie rod cylinder dengan menggunakan kunci sok unit atau kunci Ring.
- Setelah baut tie rod cylinder terlepas, kemudian lepaslah Rod Cover Cylinder unit.
- Setelah Rod Cover Cylinder Terlepas, Selanjutnya Lepaslah Dust Seal dari dudukannya dengan cara masukkan ujung obeng min kecil di sisi celah dust seal.
- Kemudian congkel dust seal dengan menggunakan obeng min kecil tersebut sampai dust seal keluar dari alur dudukan dust seal.
- Setelah dust seal terlepas dari dudukannya, kemudian bersihkan alur dudukan dust seal pada Rod Cover cylinder dengan menggunakan kain bersih agat alur dudukan dust seal bersih dari kotoran dan kerak.
Sedangkan cara memasang Dust Seal pada Rod Cover Cylinder adalah sebagai berikut :
- Setelah kondisi alur dust seal pada rod cover cylinder di bersihkan dari segala kotoran maupun kerak kemudian siapkan dust seal yang akan di pasang pada alur dust seal pada rod cover tersebut.
- Oleskan grease atau oli yang bersih pada dust seal yang akan di pasang pada alur dust seal pada rod cover sebagai pelumas pada dust seal.
- Kemudian masukkan dust seal pada alur dudukannya pada rod cover cylinder dan pastikan posisi dust seal tidak terbalik.
- Posisi Dust seal yang benar adalah bahwa kepala dust seal atau bagian yang ada alurnya menghadap ke dalam piston cylinder dan posisi scraper dust seal menghadap ke area luar cylinder.
- Masukkan dust seal hanya dengan menggunakan jari tangan saja dan jangan menggunakan alat bantu yang sekiranya bisa melukai body dust seal yang nantinya bisa berdampak dust seal sobek dan bocor.
- Setelah bagian dust seal sudah masuk ke alur semuanya, kemudian ratakan permukaan dust seal dengan cara oleskan jari tangan dengan berputar pada bagian permukaan dust seal.
- Kemudian check lagi secara visual kondisi dust seal, apakah dust seal sudah benar - benar terpasang dengan baik dan benar.
- Setelah dust seal sudah terpasang pada alur dudukannya pada rod cover unit cylinder, kemudian rod cover unit siap untuk di pasang pada cylinder unit.
Demikian sedikit cara untuk melepas dan memasang Dust Seal pada Cylinder unit.
Hal - hal yang harus di perhatikan pada saat bongkar pasang Dust Seal pada cylinder unit adalah sebagai berikut :
- Pastikan hati - hati pada saat mencongkel dust seal yang sudah usang dari alur dudukan pada rod cover cylinder, karena hal ini bisa mengakibatkan tangan pekerja tertusuk alat pencongkel dust seal.
- Pastikan alur Dust Seal di bersihkan dari kerak sebelum melakukan pemasangan dust yang baru agar kerak tersebut tidak mengganjal posisi dust yang baru.
- Pastikan posisi dust seal tidak terbalik pada saat memasang.
- Pastikan bahwa posisi scraper dust seal berada di luar rod seal cover.
- Pastikan dust seal di oleskan grease atau oli yang bersih pada saat akan di pasang pada alur dust seal agar pemasangan dust seal lebih mudah dan maksimal.
- Pastikan pada saat memasang dust seal tidak salah dari segi material, bedakan antara dust seal untuk jenis Cylinder Angin dengan Dust Seal untuk jenis cylinder hydrolik.
- Hindarkan menggunakan alat bantu yang tajam pada saat memasang dust seal agar dust seal tidak rusak atau sobek karena tertusuk alat bantu tersebut.
Dust Seal Merupakan salah satu dari sekian jenis seal yang terpasang pada cylinder unit baik itu pada cylinder jenis angin ( pneumatik ) maupun pada cylinder jenis Oli ( Hydrolik ).
Adapun dust seal itu sendiri mempunyai fungsi sebagai berikut :
- Sebagai pembantu fungsi Nok Seal yaitu menahan pressure atau tekanan angin maupun oli agar pressure atau tekanan tersebut tidak bocor keluar area rod cylinder.
- Dust seal mempunyai Scraper yang berfungsi untuk membersihkan kotoran atau debu yang menempel pada rod cylinder agar kotoran atau debu tersebut tidak terbawa masuk ke ruang cylinder oleh pergerakan rod cylinder.
Melihat dari peran fungsi dust seal tersebut, maka dust seal di pasang pada bagian luar dari rod cover unit pada cylinder.
Pada bagian Rod Cover Cylinder ini terdapat beberapa komponen antara lain adalah sebagai berikut :
- Dust Seal yang terpasang pada bagian terluar dari rod cover cylionder.
- Nok Seal yang di pasang di bagian dalam rod cover cylinder setelah Dust Seal.
- O ring seal yang terpasang pada bagian ujung rod cover yang berfungsi untuk mencegah terjadinya kebocoran angin maupun oli pada sambungan antara rod cover cylinder dengan tabung cylinder.
Bahan material untuk Dust Seal Cylinder Angin dengan Dust Seal Cylinder Hydrolik sangat berbeda karena Pressure atau tekanan hydrolik lebih besar dari pada tekanan atau pressure Angin, sehingga material dust seal Jenis cylinder Hydrolik lebih kuat dari pada Dust Seal Cylinder Angin.
Demikian sedikit ulasan tentang Bagaimanakah Caranya Melepas dan Memasang Dust Seal Cylinder baik itu Cylinder Jenis Angin ( Pneumatik ) maupun jenis Cylinder Oli ( Hydrolik ).
No comments