Breaking News

MACAM MACAM GEAR PENGGERAK DI PABRIK NDUSTRI


Gear atau Roda Gigi merupakan salah satu bentuk onderdill atau komponen mesin produksi di Pabrik Industri yang di gunakan untuk meneruskan putaran dari motor penggerak untuk menggerakkan komponen mesin

Gear atau Roda Gigi tersebut di gunakan karena mempunyai kegunaan sebagai berikut :
  • Meneruskan putaran dari motor penggerak menuju ke onderdill mesin lainnya.
  • Sebagai penghubung antara komponen mesin satu dengan komponen mesin lainnya sehingga antara komponen mesin tersebut menjadi satu kesatuan putaran.
  • Sebagai media  penyambung gerak untuk sistem kerja komponen mesin yang berputar.
  • Dan lain sebagainya.
Adapun macam - macam Gear atau roda gigi yang biasa di gunakan di pabrik Industri adalah sebagai berikut :

1) Pinion Gear.

Pinion Gear adalah gear atau roda gigi di dalam Gear Box yang merupakan gear penggerak utama yang langsung menerima gerak putar dari motor penggerak yang akan di teruskan ke bevel gear.


Adapun bagian - bagian dari Pinion Gear ini adalah sebagai berikut :
  • Shaft Gear yang berfungsi sebagai batang dari pada gear dan shaft gear ini merupakan dudukan kopling yang akan menyambungkan dengan shaft motor penggerak.
  • Roda Gigi yang berfungsi sebagai media yang akan mencekam atau penghubung ke komponen mesin berikutnya untuk menstranfer energi putar dari motor penggerak.
Pinion gear ini berbentuk batangan yang di mana kepala gearnya berbentuk seperti Nanas dengan arah alur gear miring melingkar.

2) Bevel Gear.

Bevel gear merupakan salah satu gear atau roda gigi di dalam gear box yang menerima gaya putar dari pinion gear.

Jumlah gear pada bevel gear ini lebih banyak dari jumlah gear pada pinion gear.

Hal tersebut di harapkan putaran bevel gear lebih smooth dari jumlah putaran dari pinion gear

Fungsi dari bevel gear adalah mereduce putaran dari pinion gear yang di mana putaran tersebut akan di teruskan ke gear atau roda gigi lainnya yang ada di dalam gear box.

Sedangkan bevel gear ini berbentuk lingkaran yang di mana pada salah satu sisi permukaannya berbentuk gear yang akan berhubungan dengan gear pada pinion gear.

Bevel gear mempunyai lubang diameter dalam yang akan terhubung dengan shaft poros dan di kunci dengan sebuah key way di antara bevel gear dengan shaft tersebut.

Pada dasarnya antara Pinion Gear dengan Bevel Gear merupakan satu kesatuan unit yang tidak bisa di pisahkan.

Adapun Urutan Susunan Unit komponen pada Unit Pinion Gear dengan Bevel Gear adalah sebagai berikut :

  • Motor Penggerak berfungsi sebagai penggerak utama atau sebagai energi pergerakan komponen mesin.
  • Kopling yang berfungsi sebagai penghubung atau peredam putaran dari motor penggerak ke cyclo drive atau komponen mesin lainnya seperti Gear Box.
  • Gear Box yang berfungsi untuk mereduce putaran motor penggerak sesuai ratio yang di butuhkan.
  • Flange Shaft yang berfungsi sebagai penghubung atau pengikat antara kopling atau gear box dengan shaft Pinion Gear.
  • Pinion Gear sebagai penerima moment atau putaran yang akan di teruskan ke Bevel Gear.
  • Bevel Gear yang berfungsi untuk meneruskan putaran dari pinion gear menuju ke roda gigi lainnya di dalam sebuah gear box Unit.

3) Neck Gear.

Neck Gear merupakan salah satu gear atau roda gigi yang banyak di gunakan di mesin pabrik Industri yang berfungsi sebagai penyambung atau meneruskan putaran dari penggerak ke komponen lainnya.

Neck gear biasanya di pasang pada shaft Roll Calender, yang di mana roll calender tersebut terhubung dengan kopling dan motor penggerak.

Di saat motor penggerak berputar, maka neck gear akan ikut berputar dan kemudian neck gear tersebut terhubung dengan roda gigi neck gear lainnya yang sudah terpasang pada shaft Roll calender lainnya.

Dengan demikian maka semua Roll Calender akan berputar bersamaan dengan satu motor penggerak dan putaran pada Roll Calender lainnya terhubungkan oleh neck gear karena antara neck gear satu dengan neck gear lainnya saling mengait pada groove roda giginya.

Adapun Urutan Susunan Unit komponen pada Unit Neck Gear adalah sebagai berikut :

  • Motor Penggerak berfungsi sebagai penggerak utama atau sebagai energi pergerakan komponen mesin.
  • Kopling yang berfungsi sebagai penghubung atau peredam putaran dari motor penggerak ke cyclo drive atau komponen mesin lainnya seperti Gear box Unit.
  • Cyclo Drive atau Gear Box yang berfungsi untuk mereduce putaran motor penggerak sesuai ratio yang di butuhkan.
  • Komponen Mesin yang berfungsi sebagai media yang di gerakkan atau yang beroperasi.
  • Neck Gear yang berfungsi sebagai penyambung atau penerus putaran mesin ke komponen mesin lainnya.

4) Worm Gear.

Worm Gear juga merupakan salah satu Gear atau roda gigi yang di design sebagai gear untuk menggerakkan komponen mesin setelah melalui putaran dari motor penggerak.

Adapun Urutan Susunan Unit komponen pada Unit Worm Gear adalah sebagai berikut :

  • Motor Penggerak berfungsi sebagai penggerak utama atau sebagai energi pergerakan komponen mesin.
  • Kopling yang berfungsi sebagai penghubung atau peredam putaran dari motor penggerak ke cyclo drive atau komponen mesin lainnya.
  • Cyclo Drive yang berfungsi untuk mereduce putaran motor penggerak sesuai ratio yang di butuhkan.
  • Worm Gear yang berfungsi sebagai poros pertama penerima putaran yang akan di teruskan ke Worm Gear Wheel atau roda gigi Mesin.
  • Worm Gear Wheel yang berfungsi sebagai roda gigi komponen mesin yang di gerakkan.
  • Komponen Mesin yang berfungsi sebagai media yang di gerakkan.
Komponen Worm Gear biasanya di gunakan untuk menggerakkan komponen mesin yang mempunyai beban yang berat.

Semua komponen gear atau roda gigi tersebut terbungkus di dalam sebuah box dan di dalam box tersebut terdapat oli yang di gunakan sebagai media untuk melumasi atau lubrikasi pada susunan gear atau roda gigi.

Adapun fungsi oli pada roda gigi atau gear box tersebut adalah sebagi berikut :
  • Sebagai film oli di antara permukaan gear atau roda gigi sehingga permukaan gigi tidak terjadi persinggungan atau kontak secara langsung antar roda gigi.
  • Untuk mendinginkan atau menyerap panas yang di akibatkan karena perputaran atau persinggungan antar roda gigi atau gear pada saat beroperasi.
  • Untuk menghilangkan noise atau suara berisik pada saat roda gigi berputar.
Demikian sedikit ulasan tentang Macam - Macam Gear penggerak di pabrik Industri.

No comments